Insiden Pengeroyokan Membabi Buta di Cafe Edelweis, Korban Laporkan Pelaku ke Mapolres Pasuruan

- Jurnalis

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar. Pengeroyokan yang terjadi di Cafe Edelweis, Inset. NGO Pasuruan raya mendampingi korban saat laporan ke Mapolres Pasuruan.(Foto.ist)

Gambar. Pengeroyokan yang terjadi di Cafe Edelweis, Inset. NGO Pasuruan raya mendampingi korban saat laporan ke Mapolres Pasuruan.(Foto.ist)

PASURUAN | KABARPRESISI – Beredar sebuah video yang beredar luas dari berbagai grup WhatsApp memperlihatkan. Aksi mencekam tampak terlihat sekelompok oknum dari ormas yang membuat kericuhan di Cafe Edelweis, di wilayah Purwosari.

Pemicu insiden tersebut, diduga adanya tindakan seorang oknum aparat yang bertindak sewenang-wenang serta memprovokasi situasi.

Menurut dari keterangan saksi, kericuhan bermula saat oknum aparat tersebut memasuki ruangan dengan gelagat mencurigakan. Ia terlihat kebingungan sambil melihat-lihat sekitar, sehingga menarik perhatian pengunjung.

“Dia masuk, lalu melihat-lihat ruangan seperti orang kebingungan. Saat ditanya ada keperluan apa dan siapa yang sedang dicari, dia justru menunjukkan sikap yang tidak mengenakkan,” ujar seorang saksi mata, Kamis (19/03/2025).

Baca Juga :  Stop Bullying....!!! Siwa Kelas 5 B SDN Latek Alami Perundungan di Sekolah, Kepsek Enggan Berkomentar

Alih-alih menenangkan situasi, oknum aparat itu justru semakin arogan. Ia mengeluarkan ancaman dan memerintahkan seseorang di dalam ruangan untuk keluar.

“Keluarkan orang itu! Kalau tidak, saya sendiri yang akan mengeluarkannya. Apa saya tutup saja cafe ini? Atau saya panggil teman-teman saya!” bentaknya dengan nada kasar.

Tak lama kemudian, situasi memanas. Sejumlah orang di lokasi dibuat bingung karena tanpa alasan jelas, tiba-tiba terjadi penyerangan.

Menurut salah satu saksi, selain oknum aparat tersebut, beberapa anggota ormas juga ikut memperkeruh suasana.

Baca Juga :  Aliansi Masyarakat Peduli Pemilu Damai Melakukan Aksi Spontanitas di Polres Pasuruan

“Gerombolan oknum ormas itu ada yang membawa besi panjang, kunci mobil, bahkan ruyung. Mereka datang bukan untuk mencari jalan keluar, tapi malah memperburuk keadaan. Tidak jelas apa masalahnya, tapi mereka langsung berbuat onar,” jelasnya.

Kericuhan semakin tidak terkendali, hingga berujung pada pengeroyokan terhadap seorang pemuda bernama Noval (21). Ia menjadi sasaran amukan oknum ormas tersebut yang membabi buta memukul serta menghancurkan barang-barang di cafe.

“Mereka bertindak brutal. Kursi melayang, besi dan helm berterbangan. Tanpa alasan yang jelas, mereka menyerang seperti preman,” ungkap saksi yang berada di lokasi.

Baca Juga :  Puluhan Insan Pers di Jember Tolak Revisi Undang-undang No 32 Tentang Penyiaran

Aksi kekerasan ini mendapat kecaman dari warga sekitar yang menilai tindakan tersebut sebagai bentuk premanisme berkedok kekuasaan. Korban akhirnya melaporkan kejadian pengeroyokan ini ke Mapolres Pasuruan pada Rabu, 19 Maret 2025.

Hingga kini, kejadian ini masih menjadi perbincangan hangat di masyarakat. Warga mendesak pihak kepolisian untuk segera mengambil tindakan tegas terhadap para pelaku agar insiden serupa tidak terulang kembali. Jika dibiarkan, tindakan semacam ini hanya akan semakin menumbuhkan budaya kekerasan yang meresahkan masyarakat.($@n/Mal).

Berita Terkait

Polres Pelabuhan Tanjungperak Dampingi Pemkot Surabaya Segel Gudang Sentoso Seal
Dugaan Praktek Mafia Tanah Dalam Program PTSL, Format Akan Lakukan Pelaporan
Patroli Drone, Polres Pasuruan Kota Berhasil Identifikasi dan Bongkar Lokasi Sabung Ayam
Lagi-lagi Polres Pasuruan Kota Tunjukkan Komitmennya dalam Memerangi Peredaran Gelap Narkotika.
Polri Siaga Amankan Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025
Polres Pelabuhan Tanjungperak Berhasil Amankan Pelaku Curanmor yang Terekam CCTV
Polres Pamekasan Kembali Berhasil Amankan Tersangka Pengedar Narkoba
Meresahkan…!!! Disaat Ngobrol Santai Warga Rembang Kehilangan Motor, Aksi Pelaku Terekam Cctv
Berita ini 24 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 07:59 WIB

Polres Pelabuhan Tanjungperak Dampingi Pemkot Surabaya Segel Gudang Sentoso Seal

Selasa, 22 April 2025 - 21:00 WIB

Dugaan Praktek Mafia Tanah Dalam Program PTSL, Format Akan Lakukan Pelaporan

Senin, 21 April 2025 - 14:33 WIB

Patroli Drone, Polres Pasuruan Kota Berhasil Identifikasi dan Bongkar Lokasi Sabung Ayam

Kamis, 17 April 2025 - 18:22 WIB

Lagi-lagi Polres Pasuruan Kota Tunjukkan Komitmennya dalam Memerangi Peredaran Gelap Narkotika.

Kamis, 17 April 2025 - 16:40 WIB

Polri Siaga Amankan Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025

Berita Terbaru