banner 500x300

Usai Sertijab, Kombes Pol Sigit Dany Setiyono Pamit kepada Wartawan di Kabupaten Tangerang

Foto/istimewa
banner 120x600
banner 500x300

TANGERANG, KABAR PRESISI – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono menyampaikan permohonan undur diri kepada para wartawan di Kabupaten Tangerang usai serah terima jabatan (sertijab) dengan Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono.

“Dengan berakhirnya tugas kami sebagai Kapolresta Tangerang, melalui kesempatan ini dengan segala kerendahan hati, kami atas nama pribadi dan keluarga menyampaikan permohonan undur diri,” kata Sigit Dany Setiyono dalam keterangan tertulisnya beberapa waktu lalu.

Baca Juga :  Polda Jawa Timur Ikuti Upacara Pemuliaan Nilai - nilai Luhur Tribrata Sambut Hari Bhayangkara ke -79

Lebih lanjut Sigit mengucapkan terima kasih kepada para wartawan di Kabupaten Tangerang yang telah membantunya menjalankan tugas selama ia menjabat Kapolresta Tangerang.

“Kami sungguh berterima kasih atas segala doa, dukungan, kebersamaan, kekeluargaan, dan semua pengalaman yang rekan-rekan dan seluruh rekan Media Tangerang berikan kepada kami,” katanya.

Selain itu Sigit juga meminta doa serta restu kepada para wartawan di Kabupaten Tangerang untuk dapat melanjutkan tugas pengabdiannya di instansi Kepolisian.

Baca Juga :  Senyum Ceria Driver Ojol Dapat Layanan Kesehatan Gratis dari Polresta Malang Kota Jelang Hari Bhayangkara ke -79

“Kami mohon maaf apabila ada hal yang kurang berkenan di hati rekan-rekan sekalian. Kami berharap doa restu bagi kami untuk melanjutkan tugas di medan pengabdian selanjutnya,” harapnya.

“Teriring doa kami bagi rekan-rekan, semoga senantiasa sehat dan semakin sukses,” tutup Sigit Dany Setiyono.

Diketahui usai menjabat Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sigit Dany Setiyono, akan mengikuti pendidikan Lemhanas sebagai persyaratan menjadi perwira tinggi atau jendral. (Had/hum)

banner 500x300
banner 500x300