JAKARTA, Kabarpresisi – Perjalanan Karier Brigjen Pol Gupuh Setiyono di kepolisian bersinar pasca kasus kematian Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J. Bagaimana tidak, terhitung sejak 4 Agustus 2022 silam, dia ditunjuk Kapolri menggantikan Brigjen Benny Ali sebagai Kepala Biro (Karo) Provos Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri.
Adapun Benny dicopot dari jabatannya sebagai Karo Provos dan dimutasi sebagai perwira tinggi (pati) Pelayanan Markas (Yanma) Polri imbas kasus Brigadir J. Benny dicopot bersamaan dengan pencopotan sembilan anggota polisi lain, termasuk Irjen Ferdy Sambo, yang diduga tidak profesional menangani kasus kematian Yosua.
Bagaimana rekam jejak Brigjen Gupuh di kepolisian?
Gupuh merupakan alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1991. Dia satu angkatan dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Sebelum ditunjuk menggantikan Brigjen Benny Ali sebagai Karo Provos, Gupuh merupakan Kepala Bagian Pelayanan Pengaduan (Kabag Yanduan) Divisi Propam Polri.
Ketika Benny diangkat menjadi Karo Provos Divisi Propam Polri, Gupuh menggantikannya di posisi Kabag Yanduan Divpropam. Sebelum itu, Gupuh menjabat sebagai Kabagjiansis Biro Pengkajian dan Strategi (Rojianstra) Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri. Gupuh tercatat berpengalaman di bidang reserse. Dia pernah menjabat sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Maluku, juga Polda Jawa Timur.
Selain Gupuh, Kapolri juga menaikkan pangkat sembilan personel kepolisian lainnya. Sehingga, total ada sepuluh anggota Polri yang dinaikkan pangkatnya melalui surat telegram STR/637/VIII/KEP/2022. Rinciannya yakni.
Komjen Tomsi Tohir jabatan Perwira Tinggi (Pati) Staf Ahli Kapolri (penugasan pada Kemendagri); Irjen Didik Agung Widjanarko jabatan Pati Bareskrim Polri (penugasan pada KPK); Brigjen Rahmat Hidayat jabatan Pati Lemdiklat Polri (penugasan pada BIN); Brigjen Gupuh Setiyono jabatan Karo Provos Divpropam Polri; Brigjen Agus Rohmat jabatan Pati Itwasda Polda DIY (penugasan pada BNN); Brigjen Agus Wijayanto jabatan Karowabprof Divpropam Polri; Brigjen Awang Joko Rumitro jabatan Pati Itwasda Polda Bali (penugasan pada BNN); Brigjen Eko Widianto jabatan Pati Baintelkam Polri (penugasan pada BIN); Brigjen dr. Farid Amansyah jabatan Pati Pusdokkes Polri (penugasan pada BNN); Brigjen Umar Surya Fana jabatan Pati Sops Polri (penugasan pada BIN).
Penulis : Agus Hd
Editor : Agus Hd
Sumber Berita : Humas Mabes Polri