PASURUAN | KABARPRESISI – Berdasarkan data pada Kamis (27/2) pukul 10.00 wib, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya mencatat pemesanan tiket KA jarak jauh masa Angkutan Lebaran 2025 atau periode 21 Maret s/d 11 April 2025, sebanyak 3.911 tiket telah dipesan untuk keberangkatan dari Stasiun Bangil. Sementara itu, jumlah pelanggan yang turun di Stasiun Bangil tercatat sebanyak 3.645 pelanggan.
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, mengungkapkan bahwa saat ini tanggal favorit pelanggan keberangkatan dari Stasiun Bangil untuk arus mudik terjadi pada H-3 Lebaran atau 28 Maret 2025, sedangkan favorit pelanggan untuk arus balik tercatat pada H+1 Lebaran atau 2 April 2025.
“Data ini menunjukkan tingginya minat masyarakat dalam menggunakan kereta api sebagai moda transportasi utama untuk perjalanan mudik dan balik Lebaran,” ujarnya.
Luqman Arif menjelaskan, bahwa mayoritas pelanggan yang berangkat dari Stasiun Bangil memilih tujuan ke Yogyakarta, Semarang, Jakarta, Jember, dan Ketapang. Dari Stasiun Bangil, terdapat 20 KA jarak jauh yang beroperasi, terdiri dari 17 KA jarak jauh reguler dan 2 KA tambahan, dengan 9.674 tempat duduk setiap hari.
Berikut adalah KA reguler dan tambahan yang beroperasi dengan pemberhentian di Stasiun Bangil selama masa Angkutan Lebaran 2025 :
1. KA Mutiara Timur relasi Surabaya Pasarturi – Ketapang
2. KA Probowangi relasi Surabaya Gubeng – Ketapang
3. KA Tawangalun relasi Malang Kotalama – Ketapang
4. KA Ijen Ekspres relasi Malang – Ketapang
5. KA Jayabaya relasi Malang – Pasarsenen
6. KA Arjuno Ekspres relasi Malang – Surabaya Gubeng
7. KA Arjuno Ekspres relasi Surabaya Gubeng – Malang
Sementara itu, KA jarak jauh yang berhenti di Stasiun Bangil dan melintas dari Stasiun Jember dan Ketapang yakni:
1. KA Sritanjung relasi Ketapang – Surabaya Gubeng – Lempuyangan PP
2. KA Logawa relasi Ketapang – Surabaya Gubeng – Purwokerto PP
3. KA Blambangan Ekspres relasi Ketapang – Surabaya Pasarturi – Pasarsenen PP
4. KA Pandalungan relasi Jember – Surabaya Pasarturi – Gambir
5. KA Ranggajati relasi Jember – Surabaya Gubeng – Cirebon PP
6. KA Wijayakusuma relasi Ketapang – Surabaya Gubeng – Cilacap PP
“Kami mengimbau masyarakat untuk segera melakukan pemesanan tiket lebih awal melalui aplikasi Access by KAI maupun channel penjualan resmi lainnya agar dapat memperoleh tiket sesuai kebutuhan perjalanan mereka,” tambahnya.
KAI Daop 8 Surabaya terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik selama masa Angkutan Lebaran 2025, dengan memastikan kenyamanan, keamanan, dan keselamatan perjalanan bagi seluruh pelanggan.
Sumber Berita : Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya