Polisi dan Kelompok Tani Banyuwangi Panen Jagung Wujudkan Ketahanan Pangan

- Jurnalis

Senin, 10 Maret 2025 - 08:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANYUWANGI | KABARPRESISI – Polresta Banyuwangi Polda Jatim bersama seluruh Polsek yang ada di jajaran terus menggelorakan swasembada pangan demi terwujudnya ketahanan pangan nasional.

Seperti halnya yang dilaksanakan Polsek Tegaldlimo, Polresta Banyuwangi, bersama Kelompok Tani Hutan (KTH) Purwo Maju Sejahtera yang menanam jagung di lahan Perum Perhutani, petak 127 BKPH Blambangan Alas Purwo, Dusun Kutorejo, Desa Kalipait, Kecamatan Tegaldlimo.

Baca Juga :  Personel Gabungan Polres Pasuruan Gelar Simulasi Sispamkota Siap Amankan Pilkada Serentak 2024

Tanaman jagung di lahan seluas 2 hektar yang ditanami varietas jagung P 27 Gajah berusia 105 hari kini sudah siap dipanen.

Kapolsek Tegaldlimo, IPTU Sadimun, S.H., beserta jajaran hadir langsung dalam kegiatan panen tersebut bersama Mantri Perhutani, Ketua KTH Purwo Maju Sejahtera, serta para anggota kelompok tani.

Kapolsek Tegaldlimo menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendukung ketahanan pangan yang menjadi program strategis pemerintah.

Baca Juga :  Jalan Retak dan Berlubang di Rembang Sudah Ada Perbaikan 

“Polri tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga turut berperan dalam kesejahteraan masyarakat, termasuk di sektor pertanian,” ujarnya, Sabtu (8/3).

Lebih lanjut, setelah panen tahap I ini, lahan akan kembali ditanami jagung dan diperkirakan siap panen dalam tiga bulan ke depan.

Ketua KTH Purwo Maju Sejahtera, Sunyono, mengapresiasi dukungan dari Polsek Tegaldlimo dan berharap program ini dapat terus berlanjut guna meningkatkan hasil pertanian masyarakat.

Baca Juga :  Salah Paham antar Pemilik Caffe, Pemicu Pengeroyokan Insan Pers di Gempol 9 

“Panen raya ini diharapkan dapat menjadi contoh sinergi antara Polri, petani, dan instansi terkait dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan petani di Banyuwangi, ” ujar Ketua KTH Purwo Maju Sejahtera, Sunyono.

Sunyono bilang, lahan tersebut akan segera ditanami kembali bersama Polresta Banyuwangi Polda Jatim setelah panen tahap I. (*)

Berita Terkait

Polres Pamekasan Siagakan Personel di Gereja Pastikan Ibadah Paskah Aman
Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah
Polres Madiun Amankan Pasangan Kekasih Diduga Pembuang Bayi di Pilangkenceng
Patroli Dialogis dan Bakti Religi di Gereja, Polres Situbondo Beri Rasa Aman Jelang Perayaan Paskah
104 Personel Amankan Ibadah Paskah di 39 Gereja Kabupaten Pasuruan
Polresta Sidoarjo Bentuk Pokdarkamtibmas Wujud Sinergi Masyarakat dan Polri Ciptakan Kamtibmas Kondusif
Amankan Ibadah Paskah, Polres Probolinggo Siagakan Personel di Gereja
Lagi-lagi Polres Pasuruan Kota Tunjukkan Komitmennya dalam Memerangi Peredaran Gelap Narkotika.
Berita ini 2 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 07:34 WIB

Polres Pamekasan Siagakan Personel di Gereja Pastikan Ibadah Paskah Aman

Minggu, 20 April 2025 - 07:31 WIB

Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah

Jumat, 18 April 2025 - 14:40 WIB

Patroli Dialogis dan Bakti Religi di Gereja, Polres Situbondo Beri Rasa Aman Jelang Perayaan Paskah

Jumat, 18 April 2025 - 08:40 WIB

104 Personel Amankan Ibadah Paskah di 39 Gereja Kabupaten Pasuruan

Jumat, 18 April 2025 - 06:30 WIB

Polresta Sidoarjo Bentuk Pokdarkamtibmas Wujud Sinergi Masyarakat dan Polri Ciptakan Kamtibmas Kondusif

Berita Terbaru