PASURUAN,KABARPRESISI, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Aliansi Jaringan Indonesia Bersatu (AJIB) Pasuruan baru saja meresmikan kantor sekretariatnya di Jalan Raya Ngembal, Dusun Kemangi, Desa Ngembal, Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan. Acara peresmian ini juga diisi dengan kegiatan tasyakuran dan sosialisasi.
Menurut Badrus Salam, Ketua Umum LSM AJIB Pasuruan, kehadiran kantor baru ini merupakan bentuk komitmen lembaga untuk menjadi mitra masyarakat dan pemerintah. “Kita berkomitmen untuk menertibkan administrasi kita, sesuai instruksi presiden Republik Indonesia, bahwa lembaga itu sebagai mitra pemerintah juga mitra masyarakat untuk memberantas korupsi,” ujar Badrus.
LSM AJIB Pasuruan juga berencana untuk mendaftarkan diri ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) dan mentertibkan administrasi kelembagaan di pemerintahan. Wakil Ketua Nur Hasan menambahkan bahwa lembaga ini bertekat untuk menjadikan kantor sekretariat tersebut menjadi tempat pengaduan masyarakat Ngembal dan sekitarnya.
Pemerintah desa Ngembal juga menyambut baik kehadiran LSM AJIB di tengah-tengah masyarakat. Rofi’i, Kepala Dusun Kemuning Desa Ngembal, mengatakan bahwa kehadiran lembaga ini dapat membantu pemerintahan dalam mengawasi kinerja di suatu instansi.
Penulis : Wms
Editor : Pb
Sumber Berita : Kabar Presisi