banner 500x300

Kakanwil Panen Kedelai Edamame di SAE Ngajum Malang

banner 500x300

Malang | Kabarpresisi – Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Jawa Timur, Kadiyono bersama Kepala UPT Pemasyarakatan se-Jawa Timur hadir di Panen Raya sayuran edamame di Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Lapas Malang yang berada di wilayah Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang. Selasa, (25/02)

Turut hadir Kapolres Malang AKBP Danang serta Kepala Dinas OPD terkait. Acara diawali dengan prosesi penandatanganan perjanjian kerja sama antara Lapas Malang dan beberapa stakeholder untuk pengelolaan SAE ke depan. Prosesi ini disaksikan langsung oleh Kakanwil Ditjenpas Jawa Timur.

Baca Juga :  Benteng Hukum Jurnalis Akhirnya Tegak: P3MB Apresiasi Putusan MK yang Kunci 'Sarung Pedang Pidana'

“Kolaborasi ini menjadi langkah maju dalam mengoptimalkan SAE Lapas Malang sebagai tempat pembinaan program asimilasi dan edukasi yang produktif dan menciptakan lingkungan lebih baik lagi bagi warga binaan,” ujar Kadiyono.

Diperkirakan mencapai 6-9 kuintal edamame yang telah di panen, ini merupakan wujud keberhasilan dalam mendukung Asta Cita Bapak Presiden dan program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia dalam hal ketahanan pangan.

Baca Juga :  PWMOI Apresiasi Putusan MK: Wartawan Tak Bisa Langsung Dipidana atau Digugat

“Pemasaran hasil panen kedelai ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di kota Malang dan produksi dilaksanakan secara konsisten pada lahan SAE Ngajum Lapas Kelas I Malang”, pungkas Kakanwil.(San)